STUDI TENTANG PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY-INQUIRY DI TKIT YA BUNAYYA WRINGINANOM GRESIK
Model pembelajaran, Discovery-Inquiry
Keywords:
Model pembelajaran, Discovery-InquiryAbstract
Tujuan utama dari penelitian ini adalah mendalaminya penerapan model pembelajaran discovery-inquiry pada pendidikan anak usia dini, dengan harapan dapat memberikan pengalaman berharga bagi perkembangan anak. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, yang berupaya mengkaji model pembelajaran discovery-inquiry di TKIT YaBunayya Wringinanom Gresik. Konsep discovery-inquiry menekankan serangkaian kegiatan pembelajaran yang difokuskan pada proses berpikir kritis dan analitis, dengan tujuan menemukan dan menggali jawaban dari suatu masalah yang diajukan. Model pembelajaran discovery-inquiry ini berorientasi pada siswa, sehingga siswa harus aktif mencari dan menemukan jawaban dari pengalaman belajar mereka sendiri. Pada tingkat PAUD, pendekatan ini sangat membantu dalam menumbuhkan dan mengembangkan bakat serta potensi anak-anak, mendorong mereka untuk menjadi lebih kritis dan aktif dalam proses pembelajaran. Penelitian ini membahas tentang pembelajaran metode discovery-inquiry dalam konteks pendidikan anak usia dini, memandang prinsip-prinsip model pembelajaran discovery- inquiry, melibatkan analisis kelebihan dan kelemahan metode ini, serta mempertimbangkan berbagai model pembelajaran discovery-inquiry yang sesuai untuk Pendidikan Anak Usia Dini, dengan mengikuti konsep pembelajaran anak usia dini yaitu pembelajaran dengan konsep bermain dan tentunya pembelajaran yang menyenangkan. Beberapa kegiatan pembelajaran baik yang dilaksanakan dalam ruangan maupun di luar ruangan juga melengkapi karya ilmiah ini.
References
Abdurrahman, Mulyono. 2010. Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.
Ahmad, Susanto. 2017. Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Bumi Aksara.
Ahmad Susanto.2018. Teori Belajar dan Pembelajaran Di Sekolah Dasar. Jakarta : Kencana Prenada Media Group.
Agung, Leo, Nunuk Suryani. 2012. Strategi Belajar Mengajar. Yogyakarta: Penerbit Ombak.
Andini, Y. T., & Widayanti, M. D. 2020. Pelaksanaan pembelajaran daring pada masa pandemi covid-19 di TK Bias Yogyakarta. Jurnal Tarbiyatuna, 4 (2), 206 – 217.
Anitah, S. 2014. Strategi Pembelajaran di SD. Tangerang Selatan: Universitas. Terbuka.
Depdiknas .2003. Undang-undang RI No.20 tahun 2003.tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Djamarah, Syaiful Bahri dan Aswan Zain. 2010. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.
Echols, John M dan Hassan Shadily.2003.Kamus Inggris-Indonesia (An English-Indonesian Dictionary).Jakarta: Gramedia.
Fathurrohman Pupuh, M. Sobry Sutikno.2009. Strategi Belajar Mengajar; Strategi Mewujudkan Pembelajaran Bermakna Melalui Penanaman Konsep Umum & Konsep Islami, Bandung: PT Refika Aditama.
Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung : Pustaka Setia ( hal 184-185)
Hanafiah dan Suhana.2012. Konsep Strategi Pembelajaran. Bandung: PT Refrika Aditama
Hayati, Miratul and Purnama, Sigit .2019. Perencanaan Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini. Depok: Rajawali Pers,
Hibama S. Rahman .2002. Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini. Yogyakarta: Galah
Kemendikbud.2016. Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 Tentang Standar Proses Pendidikan Dan Menengah. Jakarta: Kemendikbud.
Mestika Zed.2014. Metode penelitian Kepustakaan . Jakarta : Yayasan Pustaka obor Indonesia.
Nasution, S. 2017, Berbagai pendekatan dalam proses belajar & mengajar, Jakarta : Bumi Aksara.
Oemar Hamalik. 2012. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Pangastuti, Johan, Kurniasari. 2014. Profil Kemampuan Komunikasi Matematika Siswa SMP Ditinjau Dari Kecerdasan Emosional. Mathedunase Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Volume 3 Nomor 2. Hal: 127-133
Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 146 tahun 2014 tentang Kurikulum 2013 PAUD.
Qadafi, M. 2021. Pembelajaran bahasa Inggris pada anak di Sangkhom Islam Wittaya School saat pandemi Covid-19. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5 (1), 422-430. DOI: 10.31004/obsesi.v5i1.591.
Suardi, Moh. 2018. Belajar dan Pembelajaran. Yogyakarta: CV BUDI UTAMA.
Sudarwan Danim. 2002. Menjadi Peneliti Kualitatif Rancangan Metodologi, Presentasi, dan Publikasi Hasil Penelitian untuk Mahasiswa dan Penelitian Pemula Bidang Ilmu Sosial, Pendidikan, dan Humaniora .Bandung: Remaja Rosdakarya, Cet. I, hal 51
Suyadi. 2013. strategi Pembelajaran Pendidikan Karakter. Bandung : Remaja Rosdakarya hal 119-121
Trianto 2007 model pembelajaran terpadu dalam teori dan praktek Jakarta : Prestasi Pustaka
https://jurnal.radenfatah.ac.id/index.php/intizar/article/view/1614/1299
diakses pada 25 Januari 2024
https://jurnal.radenfatah.ac.id/index.php/intizar/article/view/1614 diakses pada 26 Januari
http://ejurnal.budiutomomalang.ac.id/index.php/paradigma/article/view/2407