Hubungan Kepatuhan Perawat dalam Melaksanakan Standar Prosedur Operasional (SPO) Cuci Tangan dengan Kejadian Phlebitis di Rumah Sakit Islam (RSI) Mabarrot MWC NU Bungah

Authors

  • Agus Ari Hidayat Universitas Gresik
  • Roihatul Zahroh Universitas Gresik
  • Ahmad Hasan Basri Universitas Gresik

Keywords:

nurse, compliance, standard operational procedures, phlebitis, infectious disease

Abstract

Phlebitis merupakan suatu infeksi yang diperoleh atau dialami oleh pasien selama dirawat di rumah sakit dan menunjukkan gejala infeksi baru setelah 72 jam pasien berada di rumah sakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kepatuhan perawat melaksanakan Standar Prosedur Operasional (SPO) cuci tangan dengan kejadian phlebitis di ruang rawat inap RSI Mabarrot MWC NU Bungah. Desain penelitian ini menggunakan analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah perawat dan pasien di ruang rawat inap RSI Mabarrot MWC NU Bungah sebesar 20 perawat dengan total sampling 20 responden. Pengambilan sampel menggunakan non probability sampling dengan teknik Total sampling. Analisis data menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar perawat (90%) patuh melaksanakan standar prosedur operasional cuci tangan dan sebagian besar perawat (90%) tidak mengalami kejadian phlebitis. Hasil uji statistik Chi-square didapatkan hasil p = 0,047 artinya ada hubungan kepatuhan perawat melaksanakan Standar Prosedur Operasional (SPO) cuci tangan dengan kejadian phlebitis di ruang rawat inap RSI Mabarrot MWC NU Bungah. Kepatuhan cuci tangan harus selalu dipertahankan perawat sebagai upaya untuk mencegah kejadian infeksi phlebitis dan pelatihan cuci tangan harus selalu diberikan untuk meningkatkan pengetahuan dan kepatuhan perawat.

Downloads

Published

2024-07-03

How to Cite

Hidayat, A. A., Zahroh, R., & Hasan Basri, A. (2024). Hubungan Kepatuhan Perawat dalam Melaksanakan Standar Prosedur Operasional (SPO) Cuci Tangan dengan Kejadian Phlebitis di Rumah Sakit Islam (RSI) Mabarrot MWC NU Bungah. Journal of Industrial Safety and Health, 1(1). Retrieved from https://journal.univgresik.ac.id/index.php/jish/article/view/78